Berdiri sejak tahun 1971, PSM UGM telah mencetak berbagai prestasi berskala nasional maupun internasional. Pada tahun 2022, PSM UGM berhasil memperoleh 2nd Place Gold Medal dalam Mixed Youth Choir Championship Category dan Gold Medal Folksong Championship Category pada 11th Bali International Choral Festival (BICF). Tahun ini, PSM UGM kembali mengikuti tak hanya satu kompetisi berskala internasional, bahkan dua kompetisi berskala internasional, yaitu 3rd International Bandung Choral Festival (IBCF) dan 6th Karangturi International Choir Competition (KICC).

3rd International Bandung Choral Festival (IBCF) adalah festival tahunan yang diselenggarakan oleh Bandung Choral Society pada 6–11 November 2023 di Bandung, Jawa Barat. Sama halnya dengan IBCF, Karangturi International Choir Competition (KICC) juga merupakan kompetisi paduan suara tahunan yang sudah memasuki penyelenggaran ke-6. KICC diselenggarakan oleh Sekolah Nasional Karangturi pada 15–18 November 2023 di Semarang, Jawa Tengah. Pada kedua kompetisi tersebut, PSM UGM mengirimkan 43 orang delegasi, terdiri atas 42 orang mahasiswa aktif dari berbagai fakultas sebagai penyanyi dan 1 pengaba.

Sebagai hasil, dalam 3rd International Bandung Choral Festival (IBCF), PSM UGM mendapatkan 2nd Place Gold Medal dalam Mixed Choir Category dengan nilai 86,88 dan 2nd Place Gold Medal dalam Musica Sacra Category dengan nilai 89,70. Tak hanya itu, PSM UGM pun berkesempatan untuk bertanding pada putaran final atau Grand Prix Round berdasarkan special invitation from judges. Bahkan, Lukas Gunawan Arga Rakasiwi (pengaba PSM UGM) juga mendapat penghargaan sebagai Outstanding Conductor. Sedangkan pada 6th Karangturi International Choir Competition, PSM UGM mendapatkan 3rd Place Gold Medal Mixed Category dengan nilai 86,22.

Akhirnya, kami, segenap Keluarga Besar PSM UGM, menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa yang diberikan oleh Rektor UGM dan jajarannya, Dr. R.A. Antari Innaka T., S. H., M.Hum. dan Dina Widyaputri Kariodimedjo, S. H. LL.M. selaku pembina, Lukas Gunawan Arga Rakasiwi, M.Pd. selaku pelatih dan pengaba, sponsor, media partner, donatur, serta seluruh pihak yang telah terlibat membantu PSM UGM mempersiapkan kompetisi ini.

Semoga prestasi ini semakin menambah pengalaman dan wawasan serta pemicu untuk terus berkembang dan berprestasi bagi PSM UGM. Prestasi ini kami berikan untuk almamater kami, UGM, Yogyakarta, dan Indonesia.

Jaya, jaya, juara!

Leave a comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.